Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan ekonomi, upah minimum dan pengangguran berpengaruh terhadap jumlah penduduk miskin di Kabupaten Tabanan periode 2010-2017. Metode yang digunakan analisis regresi linear berganda, analisis ini digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Pengujian dilakukan dengan uji t (uji parsial) dan uji F (uji serempak). Hasil penelitian menunjukkan 1) Pertumbuhan ekonomi berpengaruh secara nyata positif terhadap jumlah penduduk miskin di Kabupaten Tabanan. 2) Upah minimum tidak berpengaruh terhadap jumlah penduduk miskin di Kabupaten Tabanan periode 2010-2017. 3) Pengangguran berpengaruh secara nyata positif terhadap jumlah penduduk miskin di Kabupaten Tabanan periode 2010-2017. 4) Pertumbuhan ekonomi (X1 ), upah minimum (X2 ) dan pengangguran (X3 ) berpengaruh secara simultan terhadap jumlah penduduk miskin (Y) di Kabupaten Tabanan periode 2010-2017.